Giliran Dirut Bank Riau Kepri Dinobatkan Sebagai The Best CEO 2017 Versi SWA Chief Editor SWA Kemal E. Gani didampingi oleh Managing Partner Dunamis Organization Services, Tommy Sudjarwadi menyerahkan langsung The Best CEO Award 2017 kepada Dirut Bank Riau Kepri DR. IrvandiGu

Giliran Dirut Bank Riau Kepri Dinobatkan Sebagai The Best CEO 2017 Versi SWA

 

 

Jakarta, homeriau.com - Tahun 2009silam , Agus Marto wardojo saat ini menjabat sebagai Gubernur Bank Indonesia pernah dinobatkan sebagai The Best CEO 2010 versi SWA, ketika menjaba tsebagai Dirut Bank Mandiri, dan pada tahun 2014 yang terpilih sebagai The Best CEO 2014 versi SWA adalah Ignasius Jonan saat menjabat sebagai CEO PT. KAI,  yang saat ini menjabat sebagai Menteri Energi&SumberDaya Mineral RI,  danArief YahyasaatmenjabatsebagaiDirut PT. Telkom, yang saat ini menjabat sebagai Menteri Pariwisata Indonesia. Pada tahun 2017 ini, yang terpilih sebagai The Best CEO versi SWA ini adalah giliran Dirut Bank Riau Kepri, Irvandi Gustari.

Gambaran sebuah perusahaan besardan kesuksesan yang diraih tentu tak terlepas dari sosok pemimpin dibaliknya. Sosok inilah yang berperan menentukan arah dan tujuan perusahaan sehingga hasil yang dicapai berbuah maksimal.

Bagi Bank Riau Kepri, sosok tersebut tak lain adalah DR. Irvandi Gustari Direktur Utama Bank Riau Kepri. Atas dedikasi dan komitmennya dalam memimpin BUMD terbesar di Provinsi Riau dan Kepri, Irvandi terpilih menjadi salah satu The Best CEO 2017 yang diselenggarakan SWA bersama dengan perusahaan konsultan Dunamis, danperusahaan riset IPSOS.

Irvandi dan para The Best CEO 2017 lainnya yang disurvei berdasarkan konsep Four Roles of Leadership dan komitmen para karyawan. Dengan mengantongi skortinggi untuk empat peran kepemimpinan, yaitu sebagai perintis, penyelaras, pemberdaya, dan panutan ditambah komitmen yang tinggi dari para karyawannya, Irvandi sukses mencetak kinerja bisnis yang kinclong.

Para alumni The Best CEOversi SWA ini terbukti berhasil naik kejenjang kepemimpinan yang lebih tinggi dengan wewenang dan tanggung jawab yang lebih besar dan luas. Sebut saja nama-nama CEO level nasional seperti Gubernur BI Agus Martowardojo, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Indonesia Ignasius Jonan, Menteri Pariwisata Indonesia Arief Yahya dan mantan Dirut PT. Garuda Indonesia Emirsyah Satar pernah pula dinobatkan sebagai The Best CEO pada  ajang tersebut.

Penghargaan tertinggi level nasional tersebut diserahkan langsung oleh Chief Editor SWA Kemal E. Gani yang didampingioleh Partner Dunamis Organization Services Tommy Sudjarwadi kepada Direktur Utama Bank Riau Kepri DR. Irvandi Gustari, Kamis malam (21/12/117) di Ballroom Hotel Shangrila Jakarta.

Menurut Chief Editor SWA Kemal E. Gani, para CEO tersebut di pilih dan di kaji oleh tim dari SWA, Dunamis dan IPSOS dari 150 lebih peserta hasil saringan berdasarkan survei. Tujuan survey adalah mencari CEO-CEO terbaik, sekaligus bisa menjadi panutan pelaku bisnis nasional.

Bagi Irvandi, penghargaan ini melengkapi 22 penghargaan sebelumnya yang telah diraih dalam kategori 'The Best CEO' atau 'The Best Leadership' dalam kurun waktu 2015 sampai dengan 2017.

Ia menambahkan, semua prestasi yang di raih oleh Bank Riau Kepri merupakan hasil perwujudan kebersamaan sinergi mulai dari para pemegang saham, jajaran komisaris, jajaran direksi, dan segenap karyawan serta media.

Turut hadir pada malam itu Pemimpin Divisi MSDM Bank Riau Kepri Yuharman beserta Pemimpin Desk CorsecWinovri. Melalui awardini, Bank berlogo tiga layar terkembang ini diharapkan dapat menjadi contoh baik kepada BUMD atau perusahaan lain untuk tetap tumbuh melalui langkah inovatif.

 

 

Editor : HomeRiau