Ketua DPRD Siak Hadiri Lomba Menembak, Sambut Hut Bhayangkara

Ketua DPRD Siak Hadiri Lomba Menembak, Sambut Hut Bhayangkara

Siak - Ketua DPRD Kabupaten Siak Indra Gunawan S.E menghadiri lomba menembak gembira menyambut hari Bhayangkara ke 76 tahun 2022.

 

Acara lomba yang digelar dilapangan tembak Polres Siak 2001 SAR (SARJA ARYA RACANA ) XXXIII pada Selasa (14/6/2022), diikuti para Personel Polres Siak, Forkopimda Kabupaten Siak, Insan Pers dan Istansi lainnya.

Dalam kesempatan tersebut Indra berharap, dengan kegiatan HUT Bhayangkara ke-76 ini, sinergitas antara Pemerintah Daerah dengan Forkopimda semakin maksimal.

“Kegiatan ini penuh dengan rasa persaudaraan, persatuan, dan kesatuan. Baik secara individu maupun institusi. Mudah-mudahan kedepan Forkopimda Siak bisa semakin solid dan penuh kekeluargaan,” ungkap Indra.**

 

Editor : Ank