Kodim 0313/KPR Gelar Upacara Bendera Merah Putih 17 an

Kodim 0313/KPR Gelar Upacara Bendera Merah Putih 17 an

Bangkinang - Komando Distrik Militer 0313/KPR pagi ini menggelar upacara bendera Merah putih 17 an dilapangan Upacara Makodim 0313/KPR, jalan Sudirman No. 37 Bangkinang Kota. Senin 19/09/2022.

Upacara bendera di ikuti oleh seluruh perwira staf, para Danramil dan anggota Makodim serta personil Koramil jajaran Kodim 0313/KPR

Upacara bendera Merah Putih 17 an ini di pimpin oleh Danramil 05/KK, Mayor Inf Indra M. Samosir dan di laksanakan dengan tetap mengedapankan protokol kesehatan Covid - 19.

Dalam amanatnya sebagai Inspektur upacara (Irup) Pasi Pers membacakan amanat Pangdam I/BB. Mayjen TNI Ahmad Chardin, SE. M. Si

Dalam amanat Pangdam I/BB yang di bacakan oleh Danramil 05/KK, Mayor Inf Indra M. Samosir menyampaikan ucapan Terima Kasih dan penghargaan kepada seluruh prajurit dan PNS Kodam I/BB yangbtelah memberikan darma Bhakti terbaiknya pada bangsa dan negara. Ditengah tantangan tugas yang tidak semakin ringan, para Prajurit dan PNS masih tetap dapat menjaga soliditas, kerjasama dan semangat pantang menyerah dalam melaksanakan tugas - tugasnya. Ungkapnya

Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa tahun 2024 yang akan datang, Sumatra Utara akan menjadi pusat perhatian Nasional karena terkait dengan pelaksanaan pekan Olahraga Nasional (PON) KE XXI Tahun 2024, sehubungan hal tersebut kita telah menyelenggarakan Tournament - Tournament, sekaligus cabang olahraga dalam rangka menyongsong pekan olahraga Nasional ke XXI Tahun 2024 di Provinsi Aceh dan Sumatera Utara.

Berkaitan dengan hal tersebut hendak nya ikut mendukung suksesnya penyelengaraan PON ke XXI dengan " Catur Suksesnya" yaitu sukses penyelenggaraan, sukses Prestasi, Sukses Ekonomi kerakyatan serta Sukses Administrasi.

Terakhir Pangdam I/BB mengingatkan bahwa tidak lama lagi kita memperingati HUT Ke- 77 TNI, dengan itu, saya menyampaikan kepada jajaran Kodam I/BB walaupun pada kegiatan HUT TNI kali ini tidak dilaksanakan secara terpusat, saya berharap kepada seluruh komandan satuan dapat melaksanakan kegiatan yang positif dan tidak hanya bersifat seremonial belaka, akan lebih baik ila kegiatan yang dilaksanakan lebih meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat semakin erat dan terpadu dan tetap pedomani dan laksanakan butir- butir 7 Perintah Harian Kasad. Tutupnya.

 

Sumber : Pendim 0313/Kpr

 

 

Editor : Ank