Permasa Kampar Gelar Maulid Nabi SAW  1443 H Tahun 2021

Permasa Kampar Gelar Maulid Nabi SAW 1443 H Tahun 2021

Bangkinang - Persatuan Masyarakat Aceh (PERMASA) Kabupaten Kampar menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H. Selain untuk meneladani akhlak Rasulullah, kegiatan tersebut sekaligus ajang silaturrahmi antar warga aceh yang tinggal di Kabupaten Kampar.

Dalam Kegiatan Maulid Nabi SAW 1443 H ini Permasa Kampar mengabil Tema " Perbaiki Akhlak, Tingkatkan Sedekah dan Perkuat Ukhuwah "

Kegiatan berlangsung di Musholla Permasa Kampar di jalan Lingkar KM 4 Bangkinang, acara dihadiri juga oleh Kapolres Kampar, yang diwakili Waka Polres Kampar, Kompol Rahmat Mohammad Sahili, serta Masyarakat Aceh Provinsi Sumatera Barat yang biasa di sebut Aceh Sepakat.

Ketua PERMASA Kab. Kampar, Bapak Yusrin. S. Pd. mengatakan selain untuk menteladani akhlak rasulullah salam kehidupan dimasa Covid-19, kegiatan ini sekaligus untuk menjalin silaturrahmi antar masyarakat Aceh yang tinggal di Kabupaten Kampar

Disamping itu Ketua Permasa Kampar, Permasa Kampar, bapak Yusrin. S. Pd menyampaikan bahwa "Tujuan kami dengan Maulid ini untuk meningkatkan silaturrahmi antara kami masyarakat aceh yang ada di Kabupaten Kampar ini juga atas usulan kawan kawan untuk membuat Maulid dan ini setiap tahun juga kami laksanakan," katanya. 

Ditambahkan  ketua Permasa kampar      bahwa dirinya bersama masyarakat aceh lainnya ingin berkontribusi membantu pemerintah daerah untuk membangun kampar menjadi negeri yang maju.

"Kami berkeinginan bahwa PERMASA tidak hanya sebuah organisasi saja namun juga bisa berkontribusi di Kabupaten Kampar untuk membantu pemerintah daerah dalam membangun Kampar,"sebutnya.

Saat ini jumlah masyarakat aceh yang tinggal di Kabupaten Kampar sekitar kurang lebih 1.000 kepala keluarga, dan itu tersebar di beberapa kecamatan seperti Bangkinang Kota, Kampar, Tambang Kuok Tapung dan Salo. sambungnya. 

Sementara itu dalam Maulid Nabi SAW 1443 H Tahun 2021, dipimpin Al Ustad Tengku Jufri Abdullah, yang merupakan salah satu masyarkat Aceh, menyampaikan dalam tausiahnya perkuat Ukhuawah Islamiah dan perbanyak bersedakah yang akan menjadi ladang amal kita nantinya. Terangnya.**

Editor : Ank