Utamakan Kepentingan Warga, Babinsa Koramil 16/Tapung Himbau Kepada Ketua RT Terpilih

Utamakan Kepentingan Warga, Babinsa Koramil 16/Tapung Himbau Kepada Ketua RT Terpilih

Tapung - Peltu Erizal Babinsa Koramil 16/Tapung Kodim 0313/Kampar menghadiri dan memonitor pemilihan ketua RT 038 yang dilaksanakan di perumahan Desa Karya Indah, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar. Sabtu (12/11/2022).

Babinsa mengatakan, pemilihan ketua RT yang berlangsung tersebut dilakukan secara aklamasi, yang dihadiri sekitar 44 orang, dan Bapak Viktor H. Simanjuntak terpilih sebagai Ketua RT 038. 

“Selamat kepada Bapak Viktor H. Simanjuntak atas terpilihnya sebagai ketua RT 038, semoga amanah dan bisa membantu program-program pemerintah. Saya berharap dapat mengayomi dan memotivasi warganya,” ujarnya.

Babinsa berharap, dengan terpilihnya ketua RT tersebut sesuai dengan hati nurani warga masyarakat sehingga menjadi amanah dalam menjalankan tugas ke depannya.

“Dengan dipilihnya bapak Viktor H. Simanjungak kami berharap apa yang menjadi aspirasi masyarakat di wilayah RT 038 Desa Karya Indah ini dapat dilaksanakan dengan baik," Pungkas Babinsa.

 

Sumber : Pendim 0313/Kpr

 

 

Editor : Ank