Bupati Kampar Buka Konreg PDRB Se Provinsi Riau humas kpr

Bupati Kampar Buka Konreg PDRB Se Provinsi Riau

 

Bangkinang Kota, homeriau.com - Untuk meningkatkan Koordinasi dan Kerjasama antar Badan Prencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dengan Badan Pelayanan Statistik (BPS) serta saling memberikan kontribusi yang optimal bagi perbaikan dan penyempurnaan kualitas data PDRB dan pemanfaatannya dimasa mendatang, Bappeda Kabupaten Kampar dipercaya untuk melaksanakan acara Konsultasi Regional (Konreg) PDRB se-provinsi Riau Tahun 2017 oleh Pemerintah Provinsi Riau.
 
Acara tersebut di buka oleh Bupati Kampar H Azis Zaenal SH MM di damping oleh Wakil Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto SH serta di hadiri Bappenas RI Hadi Susanto, SS, MA, BPS-RI Dr Alex Oktavianus, BPS Provinsi Riau Joni Kasmuri, S.ST, M.EC, Bappeda Provinsi Riau Abdul Gafar, M.Si, Akedemis dari Universitas Islam Riau (UIR) Dr Azharuddin. Kamis, 23/11/17
Bupati mengharapkan dari kegiatan ini nantinya terbentuk kesamaan persepsi, kesepakatan dan pemahaman tentang pertumbuhan ekonomi, dan penyelenggaraan kegiatan ini merupakan wujud nyata upaya pemerintah untuk meningkatkan kemampuan aparatur dalam pengelolaan data statistik indikator pertumbuhan ekonomi sekaligus mengukur sekaligus tingkat inflasi.
 
Pemerintah Kabupaten Kampar bertekad untuk mengembalikan kejayaan masyarakat Kampar di sektor pertanian dan perkebunan dalam masa 5 tahun mendatang, untuk itu Pemerintah Kabupaten Kampar menempatkan pembangunan di sektor pertanian dan perkebunan  sebagai prioritas dalam kebijakan pembangunan kedepan.
 
Pemerintah Kabupaten Kampar juga mengutamakan kebijakan pembangunan di sektor infrastruktur, investasi dan industry yang di kenal dengan 3i yang merupakan program unggulan Pemerintah Kabupaten Kampar.
 
Disamping itu lanjut Azwan, tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai wadah untuk bertukar pikiran mengenai pengetahuan dan informasi berbagai aspek yang terkait dengan pembangunan dan pertumbuhan ekonomi serta meningkatkan wawasan peserta Konreg dalam mengembangkan pengetahuan dan informasi dari Kabupaten/Kota sebagai bahan masukan untuk pembangunan di Kabupaten/kota yang bersangkutan dengan sasaran pembangunan ekonomi regional sebagai wujud keselarasan, keserasian, keterpaduan dalam perencanaan, pelaksanaan pembangunan antar wilayah dan antar sector sehingga dapat meningkatkan kinerja perencanaan pembangunan regional di Provinsi Riau.
 
Azwan juga melaporkan bahwa Penyelenggaraan kegiatan ini akan berlangsung selama 3 (tiga) hari mulai tanggal 22 s/d 24 November 2017 di Taman Wisata Stanum Bangkinang dan Hotel Bangkinang Baru Kabupaten Kampar dan di kuti oleh 54 peserta yang terdiri dari Bappeda Provinsi Riau 2 (dua) orang, Dinas Kominfo Provinsi Riau 2 (dua) orang, BPS Provinsi 2 (dua) orang, Bappedda Kabupaten/kota se-Provinsi Riau sebanyak 24 Orang, serta BPS se-Provinsi Riau 24 orang. (Humas)

 

Editor : HomeRiau