IKUT MENSUKSESKAN TMMD KE 105 KODIM 0313/KPR BABINSA KOMSOS DENGAN PEDAGANG DURIAN

IKUT MENSUKSESKAN TMMD KE 105 KODIM 0313/KPR BABINSA KOMSOS DENGAN PEDAGANG DURIAN


BATU BERSURAT, homeriau.com - Babinsa Koramil 12/XIII Koto Kampar Sertu Aditya Warman melaksanakan Komsos dengan pedagang durian bertempat di RT 03/04, Desa Koto Tuo Barat, Kec. XIII Koto Kampar, Selasa (30/07/2019)

Sertu Aditya Warman mengajak masyarakat agar lebih mencintai buah buahan dalam negri terlebih lagi hasil pertanian. Bangsa yang besar adalah bangsa yang bisa berdiri diatas kakinya sendiri dalam memenuhi kebutuhan buah. Ataupun kalau mengimpor buah buahan sebaiknya hanya bersifat melengkapi saja. Kenyataannya hal itu belum berlaku untuk Indonesia, kekayaan alam yang melimpah terbentang begitu luas dari sabang sampai merauke. Namun derasnya buah impor yang masuk, buah dalam negri belum mampu bersaing dengan buah dari luar negri, seperti yang dijual dari supermarket, ditambah dengan sifat lebih mementingkan gengsi itu yang terjadi pada era sekarang ini" untuk itu diharapkan agar masyarakat mencintai buah dari dalam negri guna meningkatkan kesejahteraan para petani, ujar Sertu Aditya Warman.

Editor : HomeRiau