Kejaksaan Negeri Kampar Raih 2 Penghargaan Dari Kejati Riau

Kejaksaan Negeri Kampar Raih 2 Penghargaan Dari Kejati Riau


BANGKINANG KOTA,  homeriau.com - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau lakaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Kamis (6/12/2018) lalu di Pekanbaru, dengan agenda  menyampaikan hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang diadakan Kejaksaan Agung beberapa waktu lalu, yang dihadiri seluruh Kejaksaan Negeri di Riau.

Dalam Rapat Kerja Daerah kali ini juga di bahas evaluasi kinerja Kejari se Riau selama setahun. Dari hasil evaluasi ini Kejari Kampar mendapat dua penghargaan dari Kejati Riau.

Hal ini disampaikan Kepala Kejaksaan Negeri Kampar (Kajari) Dwi Antoro,SH.MH saat konfrensi Pers Senin pagi (10/12/2018) yang di gelar di aula Kantor Kejari Kampar, "alhamdulillah dalam evaluasi di Rakerda tersebut kita Kejari Kampar mendapat dua penghargaan dari Kejati Riau," ujar Dwi.

Dilanjutkat Dwi, kedua penghargaan tersebut yaitu, dalam bidang Tindak Pidana Khusus kita meraih peringkat kedua setelah Kejari Pekanbaru yang juga meraih tingkat pertama Nasional dan yang satu lagi penghargaan di bidang Pidana Umum kita juga meraih peringkat kedua dan peringkat pertama Kejari Kuansing," imbuhnya.

Mudah - mudahan apa yang sudah kita capai ini untuk kedepannya bisa di tingkatkan, paling tidak dipertahankan dan menjadi motivasi bagi bidang yang lain seperti Datun dan Intel," harapnya.

Untuk meningkatkan semua itu salah satunya kita akan memperbanyak sosialisasi ke sekolah - sekolah, Pesantren, masyarakat dan juga Kampus yang ada di Kampar, kegiatan Kejaksaan menyapa yang akan live di RRI (Radio Republik Indonesia) setiap Kamis pagi yang akan dilakukan masing - masing bidang secara  bergantian serta meningkatkan pungsi TP4D," tutupnya.hr/man

Editor : HomeRiau