Pemkab Kabupaten Kampar Menggelar Talk Show Literasi dan Story Telling

Pemkab Kabupaten Kampar Menggelar Talk Show Literasi dan Story Telling

KAMPAR - Dalam meningkatkan program gerakan gemar membaca dan mencerdaskan kehidupan bermasyarakat, untuk itu Pemerintah Kabupaten Kampar menggelar talk show literasi dan story telling yang ditaja oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar yang secara langsung sebagai narasumber yakni Duta Baca Indonesi (DBI) Heri Hendrayana Harris atau yang lebih dikenal dengan nama Gol A Gong. 

Kita Bersyukur hari ini kita di kunjungi oleh Gol A Gong yang mana pada tahun 2021 kemaren telah kukuhkan menjadi Duta Baca Indonesia sebagai pegiat literasi periode 2021 - 2026. 

Demikian disampaikan Pj Bupati Kampar yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Readel Fitri, SP.M.Si saat membuka kegiatan Talk show literasi dan story telling yang di laksanakan di Halaman Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar, Rabu (15/3/2023). 

 

Pada sambutannya Readel Fitri menyampaikan bahwa membaca sudah menjadi suatu keharusan bagi generasi kita, mulai dari anak-anak sampai kita dewasa tanpa membaca mungkin kita tidak akan mengenal ilmu pengetahuan, jadi peran dari perpustakaan dalam menyediakan buku dan informasi sangat menunjang untuk terciptanya generasi maju, generasi yang cerdas yang akan bertugas untuk membangun bangsa kita. 

 

Readel juga sampaiakan, melalui Story tellingnya mungkin dapat mengedukasi anak-anak kita yang masih kecil untuk bisa ditanamkan agar selalu membaca, yang mana Informasi yang disampaikan nanti akan menjadi kenangan bagi anak anak kita di masa-masa yang akan datang. 

 

Ditambahkan Readel Fitri, mulai sekarang kita perlu siapkan generasi-generasi yang cerdas yang akan menjadi tulang punggung serta menjadi kebanggaan Kabupaten kita khususnya di Kampar dalam membangunan negeri kita ini. Adv

Editor : Ank