Bangkinang, homeriau.com Sekarang kita sudah berada pada Triwulan terakhir dari APBD tahun
2017 dan akan memasuki tahun 2018, oleh sebab itu kita harus segera
menyelesaikan seluruh kegiatan yang terdapat dalam pelaksanaan Anggaran
Tahun 2017 ini.
Oleh
sebab itu diminta kepada seluruh Satuan Kerja (Satker) di Pemerintah
Kabupaten Kampar untuk dapat menginventarisir seluruh kegiatan dan
mencococokkan progress antara capaian fisik dan keuangan, jangan malah
progress keuangan sudah 100 persen namum progress fisik baru mencapai 80
persen.
Demikian
disampaikan oleh sekretaris Darah Kabupaten Kampar Drs. Yusri saat
memberikan arahan pada Apel Gabungan yang diikuti oleh seluruh Aaparatur
Sipil Negara (ASN) dan Tenaga Harian Lepas (THL) di lingkungan
Pemerintah Kabupaten Kampar yang diadakan di lapangan apel Komplek
perkantoran Pemkab Kampar pada Senin Bupati Kampar pada Senin 20/11.
Oleh
sebab itu ia memminta untuk dapat memberikan perubahan bagi Kabupaten
Kampar sesuai apa yang telah ada dalam is dan misi Pmertintah Kabupaten
Kampar di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Kampar Azis Zaenal
dan Catur Sugeng Susanto untuk memberikan perubahan Kampar yang lebih
baik lagi.
Apa yang
pernah kita perbuat bagi daerah ini, minimal memberikan perubahan kepada
Satker masing-masing, seluruh pejabat maupun pegawai punya kesempatan
untuk mengeluarkan ide, kreasi dan pendapat untuk membuat terobosan
dalam memajukan daerah” Kata Drs Yusri dihadapan Pserta Apel.
Untuk
pelaksanaan dan percepatan pembangunan ia meminta segera Percepat
terhadap pelaksanaan APBDP 2017 ini, segera selesaikan segera mungkin
seluruh dokumennya, karena tanggal 15 20 Des kita Posting APBD 2018,
oleh sebab itu kepada seluruh yang telah bekerja terhadap percepatan
APBDP 2017 dan APBD 2018 Satker yang untuk menuntaskan pelaporannya dan
dokumennya.
“karena APBD
2018 jangan pula kita yang terlambat mengantar, dan saya minta besok
sudah kita antarkan ke Gubernur Riau untuk di verifikasi, dan kemudian
untuk yang sifatnya teknis untuk dapat didiskusikan dengan TIM sehingga
tidak ada hal yang menghambat karena kurangnya informasi antar Tim
Anggaran baik dengan legislative maupun dengan tim Verifikasi di
Provinsi Riau” Kata Drs. Ysuri lagi.
Disini
saya menekankan agar tidak memberikan toleransi dalam progress capaian
fisik dan keuangan” tegas Yusri lagi, Cek progres kegiatan pembangunan
sesuai dengan antara fisik dan keuangan tidak ada garansi baik dari
Bupati, Wakil Bupati dan Sekda jangan ada timbang-menimbang dan jangan
ada yang menyebut ini atas nama-atau mengatasnamakan pejabat, kita tidak
akan mengganggu kinerja bapak-bapak dan ibu- ibu dalam kemajuan
progress pembangunan karena akan meberikan dampak yang baik kepada
kinerja Pemerintah Kabupaten Kampar.
Dismapikan
Sekda lagi bahwa Pemkab Kampar akan mengikuti berbagai kegiatan kegiatan
yang berskala Provinsi diantaranya Bulan Bhakti Gotong Royong
Masyarakat (BB-GRM) Tingkat Provinsi Riau yang manan Kabupaten menjadi
tuanrumah, begitu juga terhadap keikut sertaan Kampar pada Musabaqah
Tilawati Quran (MTQ) Tingkat Provinsi Riau Tahun 2017 , oleh sebab itu
diminta kepada satuan Kerja Pemkab Kampar dan instansi terkait dapat
mempersiapkan berkaitan dengan kegiatan dan agenda tersebut.(Diskominfo
Kampar)
Editor : HomeRiau