TP PKK dan Dekranasda Kampar Takziah ke Kediaman Hj. Nuraini Azis Zaenal.

TP PKK dan Dekranasda Kampar Takziah ke Kediaman Hj. Nuraini Azis Zaenal.


Pekanbaru, homeriau.com - berselang tiga (3) hari berpulang kerahmatullah Bupati Kampar H. Azis Zaenal, SH, MM pada hari Kamis 27/12 yang lalu, TP PKK Kabupaten Kampar dan Dekranasda Kampar melakukan takziah ke kediaman di Jalan Punai Pekanbaru pada hari Sabtu 29/12.

Hj. Nur'aini yang merupakan Isteri Almarhum Bupati Kampar H. Azis Zaenal yang tentunya merupakan ketua TP PKK Kabupaten Kampar yang juga merupakan Ketua Dekranasda Kampar yang saat ini ditimpa kemalangan dengan berpulang kerahmatullah suami tercinta yang juga Bupati Kampar H. Azis Zaenal.

Hj. Nur'aini yang didampingi oleh Siti Maisyarah yang juga Sekretaris PKK kabupaten Kampar,  terlihat tegar namun saat kedatangan rombongan ia tidak dapat menahan rasa haru atas kunjungan yang dilakukan oleh anggota PKK dan Dekranasda yang berda dibawah naungannya.

Pimpinan rombongan Juli Mastuti dalam sambutannya menyampaikan ikut belasungkawa atas musibah yang telah menimpa keluarga besar H. azis Zaenal, semoga keluarga yang ditinggalkan dapat menerimanya dan diberikan kesabaran" Kata Juli Mastuti.

Sementara itu Afrizal Hidayat yang mewakili kelurga besar H Azis Zaenal dalam meyambut kedatangan rombongan menyampaikan ucapan terima kasih atas kedatangan PKK dan Dekranasda Kampar, dan ia berharap jalinan silaturrahmi ini jangan terputus walau Bapak tidak lagi dihadapan kita bersama.

"Kami berharap semoga jalinan silaturrahmi tetap terus dapat terjalin, walau bapak Bupati Kampar sudah tiada" Kata Afrizal Hidayat yang terlihat dengan mata sembab.

pada kesempaytan tersebut takziah diisi dengan pembacaan yasina dan tahlil yang dipimpin oleh Ibrahim dan dihadiri oleh Kepala Dinas Pengendalian Penduduk keluarga Berencana pemberdayaan Perempuan dan perlindungan Anak (DPPKBP3A) Kabupaten Kampar Edi Afrizal dan segenap anggota PKK Kampar dan Dekranasda Kampar (Diskominfo Kampar)

Editor : HomeRiau