Wakil Ketua DPRD Kampar Repol Berharap Agar Kampar Makin Maju Kedepannya

Wakil Ketua DPRD Kampar Repol Berharap Agar Kampar Makin Maju Kedepannya

KAMPAR - Wakil ketua dprd kabupaten kampar, Repol usai melakukan rapat Paripurna Istimewa pada kegiatan Hari Jadi Kabupaten Kampar Ke 74, diusia Kampar yang sudah tua berharap bisa semakin maju.

Seperti wilayah-wilayah yang terisolir bisa lebih digesa perkembangannya, terutama di bidang Pendidikan dan Kesehatan lebih di maksimalkan.

“Inilah PR kita, dengan kita tata kota dan kita bangun Desa,” kata Wakil Ketua DPRD Kampar, Repol saat dikonfirmasi usai rapat Paripurna di Gedung DPRD

Ia menjelaskan, bahwa sekarang ini keberadaan Tol yang berada di Kampar saat ini, yang dulunya banyak Mobil yang melewati di Bangkinang, prediksi dipastikan akan semakin sepi.

“Agak kurang Mobilitas melintas di Bangkinang. Tetapi ini bukan menjadi Kampar dan Bangkinang sebagai masalah utama untuk menghidupkan sebagian kota Bangkinang dengan menumbuhkan ekonomi,” beber Repol.

Ia mengemukakan, jadikan Bangkinang Kota sebagai kota Pendidikan dan Kota Jasa, sehingga di tata kotanya dan nyaman warga datang yang berkunjung berwisata.

“Sehingga Kampar dan Bangkinang semakin ramai di kunjungi, wisatanya hidup, kulinernya kita sajikan yang baik sehingga ekonomi semakin bertumbuh,” pungkas Repol.. (Adv)

 

 

 

 

Editor : Ank