Warga Digegerkan Penemuan Surat Suara di Bawah Jembatan

Warga Digegerkan Penemuan Surat Suara di Bawah Jembatan


Homeriau.com - Kecamatan Salo Kabupaten Kampar dihebohkan dengan ditemukannya sekitar 3 kardus surat suara yang dibuang dibawah jembatan jalan lintas Sumatera barat-Pekanbaru tepatnya jalan Prof M Yamin SH di depan Kantor Desa Salo.

Hal tersebut dibenarkan Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kampar, Maharliman, Ia mengatakan bahwa penemuan surat suara di bawah jempatan baru Ia ketahui setelah mendapat informasi dari Panwascam sekitar pukul 10 lewat, namun Ia belum bisa memastikan lebih detail berapa banyak jumlah surat suara tersebut,

"Benar, ada ditemukan surat suara yang berada dibawah jembatan, dan kita langsung menuju ke titik lokasi tersebut. surat suara itu ditemukan masyarakat, dan kita dari Bawaslu mendapat informasi setelah mendapat telfn dari panwascam salo, "ujarnya saat dikonfirmasi awak media melalui sambungan selulernya, (14/4/2019)

Dijelaskan Maharliman, surat suara yang ditemukan tersebut bukanlah surat suara yang dimiliki wilayah Kabupaten Kampar, akan tetapi milik Kabupaten lain, dan merupakan surat suara tambahan,

"Kita melihat ada sekitar 3 kardus surat surat suara yang ditemukan, namun bukanlah milik wilayah Kampar, dan di kardus itu juga terlihat akan ditujukan ke wilayah Sumatera Barat, tepatnya Kabupaten Tanah datar, "jelasnya

Lebihlanjut, Ia mengungkapkan, menindaklanjuti penemuan itu, Bawaslu sudah bekordinasi dengan pihak Kepolisian untuk menelusuri perihal surat suara tersebut, namun sampai saat ini belum bisa dipastikan darimana dan ada apa surat suara itu sampai dibawah jembatan,

"Kita masih terus mencari informasi. dan kita dari Bawaslu Kampar sudah berkordinasi dengan ketua KPU Kampar untuk segera melakukan kordinasi dengan pihak KPU Sumbar untuk memastikan perihal surat suara tersebut."Pungkasnya

Penulis: Yudha

Editor : HomeRiau