BATU BESURAT, homeriau.com - Babinsa Koramil 12/XIII Koto Kampar Serda Evi Candra bersama warga masyarakat Desa Koto Tuo bahu membahu membangun jalan bertempat di Dusun 2 Desa Koto Tuo, Kec. XIII Koto Kampar, Jum'at (26/07/2019).
Untuk mengaplikasikan tugas dan peran Babinsa selalu melakukan pendekatan persuasif dan humanis sehingga dapat dirasakan oleh masyarakat yaitu dengan melakukan upaya nyata, membaur dengan masyarakat bahu membahu bekerja bersama sama dengan masyarakat di wilayah binaannya.
Upaya nyata tersebut antara lain dengan cara terjun lansung bersama masyarakat melakukan kegiatan kerja bakti gotong royong melakukan perbaikan jalan yang rusak.
Serda Evi Candra Babinsa Desa Koto Tuo mengatakan bahwa perbaikan jalan tersebut dilaksanakan karena kebutuhan dari warga masyarakat yang sering mengeluhkan jalan Desa rusak dan mengganggu aktifitas warga sehari hari.
Kondisi jalan yang dulunya rusak sekarang dilakukan perbaikan supaya jalan dapat dijangkau dengan menggunakan sepeda motor. Namun demikian atas dasar semangat pengabdian kepada masyarakat, tugas tersebut dilaksanakan dengan keikhlasan dan suka cita, hal tersebut agar nantinya dapat digunakan untuk masyarakat banyak.
Danramil 12/XIII Koto Kampar Kapten Arh Diding Sukardi mengharapkan agar semua Babinsa Koramil 12/XIII Koto Kampar selalu aktif berkiprah dan berperan aktif dalam menjaga hubungan baik antara TNI dan masyarakat dengan membaur dengan masyarakat pada setiap ada kegiatan di desa binaannya.
Editor : HomeRiau