Pangkalan Kuras - Komandan Kodim (Dandim) 0313KPR Letkol Arh Muliyadi S.I.P di dampingi Perwira Seksi Teritorial Lettu Inf Dedi Tanjung A.Md bersama beberapa Danramil wilayah Kabupaten Pelalawan diantaranya Danramil 03/Bunut Kapten Arm Hadi Prayitno, Danramil 15/Kuala Kampar Kapten Inf Hendra P Barus, Danramil 04/Pkl.Kuras Kapten Arh H.Simbolon dan rombongan dari Makodim 0313/KPR melakukan kunjungan kerja di wilayah Koramil 04/Pkl.Kuras, (Senin,04/07/2022).
Kunjungan kerja di lakukan oleh Dandim 0313/KPR Letkol Arh Muliyadi S.I.P dalam rangka bersilaturhami dengan anggota babinsa koramil 04/Pkl.Kuras, selain itu juga menyampaikan beberapa point untuk para anggota babinsa yang berguna untuk memotivasi para babinsa untuk jauh lebih berkembang dan lebih baik kedepanya
Sesampainya rombongan langsung melihat batas tanah makoramil 04/Pkl.Kuras dan Beliau langsung berkeliling mengecek keadaan Makoramil 04/Pkl.Kuras
Tidak hanya itu di dampingi Danramil , Pasiter dan di lanjutkan dengan memberikan pengarahan kepada seluruh anggota babinsa koramil 04/Pkl.Kuras
Dalam arahannya Dandim 0313/KPR Letkol Arh Muliyadi S.I.P menyampaikan beberapa point penting untuk para anggota babinsa koramil 04/Pkl.Kuras salah satunya Agar dapat dewasa dalam bertindak dan pada saat mengambil keputusan dalam suatu masalah serta dapat bertindak positif yang dapat bermanfaat bagi lingkungan sekitar.
Point penting selanjutnya yang di sampaikan oleh Dadim 0313/KPR yaitu agar seluruh babinsa dapat mengutamakan loyalitas terhadap tugas -tugas yang di berikan oleh atasan serta dapat mengedepankan rasa tolong menolong dengan sesama yang membutuhkan .
Dalam akhir perbincangan Dandim 0313/KPR Letkol Arh Mulyadi S.I.P juga menekankan kembali kepada seluruh anggota babinsa koramil 04/Pkl.Kuras untuk bersikap Netral pada Isu-isu politik yang sedang perkembang pada saat ini,
Dan dapat lebih cermat saat menggunakan media sosial ( Medsos) agar tidak berdampak merugikan diri sendiri”pungkasnya.
Sumber : Pendim 0313/Kpr
Editor : Ank