Ingin Jadi Sentra Nanas di Riau, 80 Ribu Bibit Ditanam di Siak Ket Foto : Penyerahan bibit nanas kepada warga Kampung Teluk Lanus, Kecamatan Sei Apit, Kabupaten Siak, Selasa (3/4)

Ingin Jadi Sentra Nanas di Riau, 80 Ribu Bibit Ditanam di Siak

Siak, Homeriau.com - PT. Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) membagikan sebanyak 80 ribu bibit nanas, Selasa (3/4) kepada warga Kampung Teluk Lanus, Kecamatan Sei Apit, Kabupaten Siak. Bantuan bibit buah tersebut merupakan gerakan Satu Desa Satu Komoditas atau One Village One Commodity (OVOC) yang diinisiasi oleh Program Community Development (CD) RAPP. Salah seorang warga, Supriadi (32) optimis nanas bisa menjadi potensi unggulan dari kampungnya. Sebab, selain kondisi tanah yang subur, warga kampung tersebut juga antusias dalam membudidayakan nanas.

“80 ribu bibit nanas bantuan dari RAPP kan ditanam di lahan seluas 4 hektar. Bibitnya dibagikan kepada warga kampung untuk dibudidayakan,” ujarnya.

Supriadi mengatakan bantuan bibit tanaman buah ini baru pertama mereka dapatkan. Untuk itu, dirinya mengapresiasi dan berterima kasih kepada RAPP atas program bantuan tersebut sehingga dapat memacu minat warga untuk melakukan budidaya dengan  baik.

Selain bantuan bibit nanas, warga Kampung Teluk Lanus juga diberikan pelatihan cara pemilihan bibit, penanaman, pembuahan, masa panen dan pasca panen. Pelatihan ini diberikan oleh salah seorang mitra bina CD RAPP, Sunardi.

“Warga sangat antusias tentang bagaimana cara menanam nanas. Saya yakin, warga Kampung Teluk Lanus bisa berhasil membudidayakan nanas jika dilihat dari kondisi alamnya yang mendukung,” ujar Sunardi yang telah menjadi petani nanas beromset puluhan juta rupiah.

Sunardi mengatakan pemberian bibit ini merupakan bukti kepedulian RAPP terhadap ekonomi masyarakat sekitar wilayah operasionalnya. Selama ini perusahaan telah banyak memberikan dukungan untuk tumbuh kembang masyarakat, seperti berbagai pelatihan softskill, beasiswa, pertanian, infrastruktur dan lainnya.

CD Officer RAPP, Afrizal mengatakan program ini merupakan bentuk sinergitas antara perusahaan dan pemerintah yang ingin menjadikan kecamatan ini sebagai pusat komoditi nanas.

“Jadi melalui program ini kita ingin mengajak warga sekitar daerah operasional untuk tumbuh dan berkembang bersama RAPP, semoga kampung Teluk Lanus mampu memberikan nilai tambah bagi perekonomian masyarakat desa,” pungkasnya.Hr/r

Editor :