Kejari Kampar Gelar Vaksinasi Massal Sambut HBA ke-61 dan HUT IAD ke-21

Kejari Kampar Gelar Vaksinasi Massal Sambut HBA ke-61 dan HUT IAD ke-21

BANGKINANG - Dalam rangka menyambut Hari Bhakti Adhayaksa (HBA) ke -61 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Adhayaksa Dharmakarini (IAD) ke-21 berbagai kegiatan sosial dilaksanakan Kejaksaan Negeri (Kejari) Kampar.
 
Diantaranya pada hari ini Senin (19/7/2021) Kejari Kampar menggelar vaksin massal bagi warga masyarakat yang dilaksanakan di halaman kantor Adhayaksa Kampar.
 
Dikatakan Kajari Kampar Arif Budiman, kegiatan vaksinasi massal ini dilaksanakan dalam rangka mensukseskan program pemerintah dalam menekan angka penyebaran Covid-19 di Indonesia khususnya Kabupaten Kampar.
 
"Vaksinasi massal pada hari ini kita laksanakan sebagai bentuk dukungan kita dalam mensukseskan program pemerintah dalam menekan angka penyebaran Covid-19 khususnya di Kabupaten Kampar,"ujar Arif.
 
Selain itu kata Arif kegiatan ini juga dilakukan dalam rangka menyambut  HBA ke-61 dan HUT IAD ke-21 yang jatuh 22 Juli mendatang.
 
"Kegiatan ini juga dilaksanakan sempena HBA ke-61 dan HUT IAD ke-21, alhamdulillah antusias  masyarakat sangat bagus,"tambahnya.
 
Kajari juga mengucapkan terimakasih kepada pemerintah daerah yang telah mendukung kita dalam pelaksanaan Vaksinasi massal ini.
 
Ada 300 dosis vaksin yang tersedia pada hari ini.
 
"Kita ucapkan terimakasih pada pemerintah daerah yang telah membantu kita dalam pelaksanaan vaksinasi pada hari ini dengan ketersediaan 300 dosis vaksin,"tandasnya.
 
(Ang)

Editor : Ank