Pangkalan Kerinci, Homeriau.com - Sebanyak 42 mahasiswa dan dua profesor dari Wharton School of the University of Pennsylvania dan Singapore Management University (SMU) berkunjung ke PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) yang merupakan bagian dari APRIL Grup di Pangkalan Kerinci, Pelalawan tanggal 19 hingga 20 Mei 2018.
Dalam kunjungan tersebut, mereka belajar mengenai praktik sustainability
APRIL, bagaimana perusahaan menerapkan pengelolaan hutan yang bertanggung
jawab dan berkelanjutan dalam setiap aspek operasinya.
Dalam kunjungan ini, mereka juga belajar bagaimana proses pembuatan kertas
dari penanaman bibit akasia hingga menjadi produk kertas PaperOne yang siap
untuk didistribusikan ke lebih dari 85 negara.
Professor Janice Bellace dari Wharton School kagum ketika mengunjungi
tempat pembibitan, pulp mill, paper mill RAPP. Di setiap tempat yang ia
kunjungi, ia selalu bertanya kepada karyawan RAPP.
Selain itu, mereka juga belajar membatuk di Rumah Batik Andalan binaan
Community Development RAPP. Kemudian mengunjungi Desa Kuala Terusan untuk
mengetahui bagaimana kehidupan penduduk lokal di sekitar daerah operasional
RAPP sekaligus menyerahkan peralatan penunjang posyandu kepada Kepala Desa,
Abi Hurairah. (rls)
Editor :