Oknum Yang Sebut Dirinya Pemakai Narkoba, Bupati Suyatno : Dewasalah Dalam Berpolitik

Oknum Yang Sebut Dirinya Pemakai Narkoba, Bupati Suyatno : Dewasalah Dalam Berpolitik

Pekanbaru, Homeriau.com - Beredarnya Video H.Darwis yang menyebutkan Bupati Rokan Hilir (Rohil) H.Suyatno,Amp pemakai narkoba belum lama ini yang viral dimedsos sangat disesal oleh yang bersangkutan.Apalagi isu itu dibuat saat ia akan bertarung di Pilgubri 2018 mendampingi Andi Rahman sebagai Bacawagubri ( 08/01/2018 ).

"Isu itu hangat menjelang pelaksanaan tahapan pemilukada Gubernur/Wagubri 2018, isu yang tak jelas asalnya itu sedikit mengganggu namun akan membuat saya tetap semangat dan konsent untuk menghadapi pilgubri secara sehat. "H.Suyatno menyampaikan kepada Homeriau.com, yang mana bakal Calon Wakil Gubernur Riau mendampingi Andi Rahman

Ia menambahkan, isu tentang dirinya memakai dan pecandu narkoba sudah beberapa kali di hebohkan oleh oknum yang tidak suka terhadap dirinya. "2015 lalu jelang pemilukada juga ada isu itu, padahal saat itu saya sedang berada di Kubu menghadiri suatu acara disana, terangnya.

Tidak hanya itu sambung Suyatno, ketika dirinya menjalani ibadah umroh ditanah suci mekkah, ia juga diisukan saat itu sedang menjalani rehabilitasi. "Saya umroh pun diisukan seperti itu.Semoga semua pihak cerdas dalam menanggapi isu yang beredar itu, ujarnya..

Ia juga meminta kedewasaan semua pihak dalam berpolitik dan tidak menghalalkan segala cara, "tiap ikut pilkada saya di test kesehatan oleh tim independen, jangankan urin bahkan sampai test darah pun negatif dan dinyatakan sehat. Nanti insyaallah bila telah ditetapkan sebagai Calon Wagubri oleh KPU Riau maka saya juga bersedia di cek kembali, "pungkasnya.Hr/use

Editor :