Operasi Pasien Bibir Sumbing Mencapai 30 Peserta di RSUD Siak, 2 Pasien di Puskesmas Mempura

Operasi Pasien Bibir Sumbing Mencapai 30 Peserta di RSUD Siak, 2 Pasien di Puskesmas Mempura

Siak, Homeriau.com – Pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tengku Rafi’an Siak menerima sebanyak 30 orang/pasien (pendaftar, red) yang akan mengikuti operasi bibir sumbing gratis, pada Sabtu (06/01/2018) besok.

Kegiatan bhakti sosial berupa pengobatan gigi gratis dan operasi bibir sumbing gratis tersebut ditaja oleh Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Siak bekerjasama dengan Ikatan Keluarga Alumni Universitas Sumatera Utara (IKA-USU). Yang mana pelaksanaannya dipusatkan di RSUD Tengku Rafi’an dan seluruh Puskesmas se-Kabupaten Siak.
 
 
Saat dikonfirmasi Homeriau.com melalui via telpon, Direktur Utama (Dirut) RSUD Tengku Rafi’an Siak dr H Benny Chairuddin menyebutkan, bahwasanya sampai penutupan pendaftaran, terdapat sekitar 30 pasien bibir sumbing yang telah mendaftarkan diri.

“Hingga siang ini (hari terakhir pendaftaran, red), terdapat sebanyak 30 pasien bibir sumbing yang sudah mendaftar, dan hari ini kita juga akan langsung melakukan screening terhadap para pasien yang sudah terdaftar,” terang Benny Chairuddin, Jum’at (05/01/2018) siang.

Dikatakannya juga, untuk pasien yang akan memeriksakan kesehatan Gigi dan Mulut diperkirakan lebih dari 300 orang.

Sementara itu, di Puskesmas Kecamatan Mempura, pasien bibir sumbing yang sudah mendaftarkan diri berjumlah sebanyak 2 orang. Sebagaimana dijelaskan oleh Kepala Puskesmas Mempura Dr H Handry.

“Di Puskesmas Mempura, untuk pasien bibir sumbing yang sudah mendaftar sebanyak Dua orang, sedangkan untuk pasien Gigi dan Mulut sebanyak 50 orang,” ujarnya.Hr**

Editor :