Polresta Pekanbaru Turunkan Seribauan Personil Pengamanan Peringatan May Day 2018.

Polresta Pekanbaru Turunkan Seribauan Personil Pengamanan Peringatan May Day 2018.

Pekanbaru, Homeriau.com - Peringatan May Day 01 Mei 2018 Polresta Pekanbaru turunkan seribuan personil Gabungan. Seribuan Gabungan Personil Polresta Pekanbaru , Polda Riau dan Brimob Polda laksanakan pengamanan peringatan pwryaan Hari Buruh Internasional di Pekanbaru.

Pengaman sudah direncanakan jauh hari sebelum pelaksanaan oleh Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto SIK SH MH. Beberapa kali rapat dilaksanakan di Polresta Pekanbaru antara Polresta Pekanbaru, Polda Riau dan Brimob Polda Riau.


Beberapa strategi kepolisian direncanakan oleh Kapolresta untuk menghadapi Pengamanan Peringatan May Day tersebut. Jajaran Inteligen diturunkan untuk melakukan penggalangan dan monitoring perkembangan pelaksanaan  May Day 01 Mei 2018.

Persiapan kekuatan dan Rencana Pengaman juga disiapkan oleh Bagian Operasional (Bag Ops) Polresta Pekanbaru diantaranya jumlah kekuatan Pengamanan , Ploting posisi pengamanan serta dukungan logistik untuk pengamanan tersebut.

Apel persiapan pengamanan dilaksankan Selasa 01 Mei 2018 jam 08.00 wib di tugu Pon Jl Sudirman Pekanbaru dipimpin langsung oleh Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto SIK SH MH .

Dalam apel tersebut ada beberapa penekanan Kapolresta Pekanbaru kepada personil yang akan melaksnakan pengamanan diantaranya ;
1. Personel agar tidak mengangap kegiatan hari buruh Internasional sebagai pengamanan Unras tetapi dianggap sebagai perayaan bagi sebagian masyarakat.
2. Kapolresta memerintahkan personel pengamanan dengan masyarakat yg memperingati hari buruh agar tidak Ada jarak dan berbaur.
3. Kapolresta memerintahkan dengan tegas untuk tidak membawa dan menggunakan senjata api dalam pengamanan.
4. Seluruh personel pengamanan agar tidak bertindak anarkis.
5. Perhatikan tempat parkir kendaraan anggota dan peserta perayaan.
6. Perwira dapat mengendalikan anggotanya dilapangan.

Kegiatan May Day terpusat di dua titik yaitu ditugu Pon jl sudirman dan di Gedung Juang jl Sudirman Pekanbaru .


Masa yang akan melaksnakan aksi ditugu pon menjadikan depan kantor Dinas Tenaga kerja sebagai tempat berkumpul, setelah berkumpul masa dari gabungan mahasiswa , buruh Pekanbaru , Perawang dan Siak melalukan Long Marc menuju tugu pon untuk melaksanakan orasi .

Sementara Masa yang melaksanakan perayaan May Day di Gedung juang melaksankan beberpa kegiatan diantaranya Upacara peringatan HUT Buruh dan kegiatan hiburan.

Kapolda Riau Irjen Nandang MH diwakili Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto SIK SH MH dalam sambutannya mengucapkan selamat hari Buruh Sedunia bagi seleruh buruh yang ada dipekanbaru dan didaerah Riau yang melaksnakan perayaan .

Kapolresta menambahkan melalui perayaan Hari buruh yang dilaksanakan hari ini kita perlihatkan keseluruh masyarakat bahwasanya kegiatan Hari Buruh yang dilaksanakan setiap tahunnya dapat berjalan kondusif dan aman.

Kapolresta Pekanbaru menyiapkan door Prize 3 Unit Smartphone Samsung dalam kegiatan hiburan dan perlombaan untuk dibagikan kepada peserta perayaan  . Kapolsek, Kasat dan personil pengamanan May Day yang ada berbaur bersama buruh sehingga tidak ada jarak antara Buruh dan Polri .

Dalam kegiatan tersebut Kapolresta Pekanbaru sempat digendong bersama2 oleh masa aksi sebagai tanda rasa simpati terhadap Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto SIK SH MH yang mau berbaur bersama2 masa buruh memeriahkan kegiatan May Day tersebut.

Hadir dalam perayaan May Day tersebut Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau Rasidin Siregar, Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) dan Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI) dan diperkirakan masa lebih dari 1000 buruh hadir dalam kegiatan perayaan yang berasal dari berbagai daerah yang ada di Riau.(rls)

Editor :