T. Rusli Ahmad menambahkan bahwa
sebagaimana diketahui saat ini Usatd Abdul Somad adalah seorang ulama
yang sangat terkenal di Indonesai dan bahkan di manca negara dan Dunia.
PWNU Riau menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Ustad
Abdul Somad. Kita berharap tausiah yang diberikan Ustad Abdul Somad
dapat menguatkan kesadaran kita terhada nilai-nilai keislaman dan
nilai-nilai kebangsaan sehingga selalu tercipta kedamaian dalam
kehidupan beragama dan berbangsa di Indonesia. PWNU Riau selalu
memberikan dukungan terhadap misi dakwah yang dijalankan oleh Ustad
Abdul Somad.
Menurut Abdul Wahid berbagai
undangan telah disebarkan seperti ke masjid, perguruan tinggi, sekolah
dan organisasi islam lain. Tausiah ini nantinya akan dihadiri lebih
dari 30 ribu orang. Sekretaris PWNU Riau, Abdul Wahid mengajak semua
kalangan umat Islam di Riau untuk hadir dalam acara tabligh akbar yang
menghadirkan Ustad Abdul Somad.
"Kehadiran PWNU
Riau Negeri Melayu adalah keberkahan semua umat, sehingga tausiah ini
sengaja dirancang untuk semua umat Islam yang berada di Riau. Mari kita
hadiri beramai-ramai acara ini” tambah Abdul Wahid. (rls)
Editor :