Serbuan Vaksinasi Kodim 0313/Kpr Kepada Masyarakat di Siak Hulu Dihadiri Dandim

Serbuan Vaksinasi Kodim 0313/Kpr Kepada Masyarakat di Siak Hulu Dihadiri Dandim

SIAK HULU - Dalam rangka penanganan Covid 19, Kodim 0313/KPR melalui Koramil 06/Siak hulu melakukan serbuan vaksinasi bagi masyarakat Kecamatan Siak Hulu, bertempat di gereja HKBP Jln. Pasir putih Km.5, Desa Baru, Kec. Siak hulu, Kab.Kampar, Sabtu(03/06/21).

Guna mensukseskan serbuan vaksinasi, Dandim 0313/ KPR Letkol Inf Leo Oktavianus Sinaga, S.Sos, M.I. Pol, memerintahkan anggota khususnya Babinsa untuk gencar  mensosialisasikan dan mengajak masyarakat di wilayah binaannya untuk melakukan vaksinasi di Puskesmas dan tempat yg sdh xitentukan.

Dandim berkenan hadir untuk meninjau secara langsung pelaksanaan vaksinasi, bersama Daramil 06/SH Kapten Arh Irwanto, Kapolsek Siak hulu Akp. RZ. Siregar, S.Sos.M.H, Camat Siak hulu Rahmat Fatjri, S.Stp.M.si, Kapuskesmas Siak Hulu III Maryati, S.km, guna  memberikan motivasi kepada masyarakat sebanyak 300 orang yang akan di vaksinasi.

“Serbuan vaksinasi diperuntukkan bagi siapa saja warga Kecamatan Siak hulu  yang belum pernah divaksin,  jenis vaksin sinovac yang disiapkan untuk 300 orang tahap pertama sehingga masyarakat yang ingin disuntik vaksin dapat terlayani”, jelas  Kanten Arh Irwanto.

Pelayanan vaksinasi Covid - 19 diawali dengan pendaftaran, verifikasi, skrining, suntik vaksin, pencatatan dan observasi selama 30 menit, sedangkan Observasi bertujuan untuk mengetahui keluhan terhadap kondisi kesehatan tubuh setelah disuntik vaksin.

Tim vaksinasi terdiri dari Puskesmas Siak hulu III dan tenaga kesehatan dari Kavaleri 6/ RBT Klinik  di pimpin Serka Aprizah.

Sumber : Pendim 0313/Kpr

Editor : Ank