Rokan Hulu – Tidak hanya menggelar vaksinasi, petugas gabungan TNI POLRI dari Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR bersama Polsek Rambah dan Dinas Kesehatan Kabupaten Rokan Hulu terus melaksanakan antsipasi penyebaran varian Omicron.
Berbagai cara dilakukan petugas yakni, dengan menggunakan mobil dinas dari Koramil 02 Rambah dengan menggunakan alat pengeras suara, mereka berkeliling kedesa satu ke desa yang lain berupaya mengajak warga agar mengikuti vaskinasi dan disiplin serta konsisten dalam melaksanakan protokol kesehatan.
Hal itu disampaikan Komandan Koramil 02 Rambah Kapten Inf Taufik Sihombing.
‘Dengan mengikuti vaksinasi, kekebalan tubuh akan lebih terjaga menghadapi varian baru Omicron, kata Kapten Inf Taufik Sihombing di Desa Koto Tinggi Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu, Kamis (30/12/2021).
Diapun meminta dukungan dari semua pihak untuk dapat membantu percepat proses vaksinasi.
‘Kami berupaya untuk melakukan imbauan kepada masyarakat sesering mungkin, dan ini dilakukan secara berulang-ulang, ujar Kapten Inf Taufik Sihombing.
‘Tujuan himbauan ini untuk meningkatkan keinginan masyarakat dalam mengikuti vaksinasi, tutupnya.
Pantauan petugas dilokasi himbauan, banyak warga yang sudah taat prokes seperti memakai masker, jaga jarak, dan cuci tangan.
Sumber : Pendim 0313/Kpr
Editor : Ank