Bangkinang - Danramil 01/Bkn Kodim 0313/KPR Letkol inf (Har) H Yuhardi melaksanakan rapat persiapan rencana gotong royong massal yang akan dilaksanakan di Kelurahan Bangkinang Kecamatan Bangkinang Kota. Selasa (05-12-2023).
Kegiatan rapat ini dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Bangkinang Kota Kelurahan Bangkinang, Dihadiri oleh ; Camat Bangkinang Kota, Minda, SH Danramil 01/Bkn Letkol Inf (Har) H Yuhardi, Sekcam Bangkinang Kota, Disperindag (Diwakili ibu Indrawati Idris) DLH (Diwakili Ibu Lisa Novianto), Tagana (Diwakili Bpk Doli Juli andi), Ketua PKL inpres Bangkinang kota ( Bpk Syafrudin), Lurah dan kades Se-Kecamatan Bangkinang Kota, Ketua RW 2 kel Bangkinang (Bpk Mukhtar), Ketua RW 3 Kel Bangkinang (Bpk Marjada)
Pada kesempatan itu Danramil 01/Bkn Letkol inf (Har) H Yuhardi mengatakan, "Kami menghimbau kepada peserta rapat yang hadir acara kegiatan gotong royong massal yang akan dilaksanakan pada hari Jum'at mendatang di Kelurahan bangkinang Kecamatan Bangkinang Kota. Dilaksanakan secara bersamaan pada tanggal 8 Desember yang akan datang. Katanya.
Adapun sasaran kegiatan gotong royong massal ini meliputi ; pembersihan fasilitas umum seperti saluran drenase dan pasar impres Bangkinang, jalan dan selokan. Hal ini dilaksanakan sebagai upaya untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, sebagai upaya pencegahan terhadap penyebaran DBD. Selain itu kegiatan merupakan upaya pencegahan terhadap penanggulangan banjir dalam menghadapi musim penghujan.
"Kami sangat mengharapkan partisipasi masyarakat dalam mendukung kelancaran pelaksanaan gotong royong massal ini. Sehingga kegiatan gotong royong ini dapat berjalan dengan lancar dan dapat mencapai tujuan yang diinginkan. Pungkas Danramil.
Sumber : Pendim 0313/ Kpr
Editor : Ank