Datangi Pedagang Sembako di Pasar, Babinsa Koramil 16/Tapung Ini Yang Dilakukan

Datangi Pedagang Sembako di Pasar, Babinsa Koramil 16/Tapung Ini Yang Dilakukan

Tapung,- Serka AY. Zalukhu Babinsa Koramil 16/Tapu Kodim 0313/Kampar mendatangi para pedagang dan melaksanakan monitoring harga sembako di Pasar tradisional Desa Sukaramai, Kecamatan Tapung Hulu Kabupaten Kampar. Senin (16/05/2022).

Babinsa mengungkapkan bahwa ia mendatangi para pedagang tersebut satu-persatu dan hal ini agar para pedagang tidak ada memanfaatkan situasi untuk menaikan harga barang.

“Jangan karena alasan Covid- 19 pedagang menaikkan harga barang sehingga semakin mempersulit harga. Karena itu kita melaksanakan monitoring harga barang pokok,” jelas Babinsa.

Lanjut Babinsa, ia berharap masyarakat tetap aman dan kondusif saat berbelanja di Pasar.

“Jangan lupa untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Covid- 19 belumlah usai tetap waspada,” pungkasnya.

Para pedagang sangat senang dengan hadirnya Babinsa di tengah-tengah masyarakat pedagang dan pembeli, karena di samping merasa aman dalam berjualan para pedagang juga merasa nyaman, dan sering kali mereka juga menyampaikan permasalahan yang terjadi kepada Babinsa.

 

Sumber : Pendim 0313/Kpr

 

 

Editor : Ank