Jaga Kebersihan Lingkungan Babinsa Bersama Pemerintah Kelurahan Bagikan Tong Sampah

Jaga Kebersihan Lingkungan Babinsa Bersama Pemerintah Kelurahan Bagikan Tong Sampah

Rohul - Guna melestarikan Kebersihan lingkungan Desa binaan, Babinsa Koramil 14/Kepenuhan Kodim 0313/Kpr, Sertu M. Rasul bersama Aparatur Pemerintahan Kelurahan membagikan tong sampah kepada warga di Kelurahan Kepenuhan Tengah Kecamatan Kepenuhan Kabupaten Rokan Hulu. Sabtu (02/12/2022).

Babinsa Sertu M. Rasul menjelaskan Pembagian tong sampah ini bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan agar warga tidak lagi membuang sampah sembarangan, serta mempermudah petugas kebersihan dalam mengumpulkan sampah sehingga mempermudah dalam pembuangan sampah.

Di sela-sela kegiatan pembagian tong sampah kepada warga Sertu M. Rasul memberikan pesan agar tong sampah ini dapat dipungsikan dan warga menjadi semakin bersemangat untuk menjaga kebersihan lingkungan Desa serta selalu bersedia melaksanakan kegiatan gotong royong agar lingkungan Kelurahan bersih dari sampah-sampah.

" Warga masyarakat Kelurahan Kepenuhan Tengah sangat antusias menerima bantuan tong sampah ini dan menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Kelurahan dan Babinsa", pungkas Sertu M. Rasul.

 

Sumber : Pendim 0313/Kpr

 

 

Editor : Ank