Jumat Berbagi di Bulan Ramadhan, Danramil 16/Tapung Berikan Bantuan Beras Kepada Warga Kurang Mampu

Jumat Berbagi di Bulan Ramadhan, Danramil 16/Tapung Berikan Bantuan Beras Kepada Warga Kurang Mampu

Tapung Hilir - Program Jumat berbagi diwilayah binaan guna membantu warga yang kurang mampu, hal tersebut dilakukan Kapten Inf Devi Khairul Edward Danramil 16/Tapung Kodim 0313/Kampar beserta anggota memberikan sejumlah bantuan berupa beras kepada warga kurang mampu. Jumat, (15/03/2024).

Kegiatan tersebut dilaksanakan guna berbagi kebaikan untuk semua dan juga menjalin silahturahmi dengan warga binaan, aksi sosial ini dipimpin Danramil 16/Tapung, Kapten Inf Devi Khairul Edward dengan memberikan bantuan kepada warga kurang mampu di Desa Kota Garo Kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar.

Danramil mengatakan Bansos bahan pokok berupa beras ini diberikan kepada warga yang kurang mampu yang sudah didata sebelumnya.

"Semoga dengan berbagi kebaikan kita mendapatkan berkah di bulan Ramadan 1445 H ini, dan bisa bermanfaat bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok," kata Daramil.

Danramil juga menambahkan“Agama mengajarkan kita agar peduli terhadap sesama, terlebih di bulan Ramadhan ini, sangat dianjurkan untuk meraih pahala dengan memperbanyak ibadah dan berbagi kepada sesama sesuai dengan kemampuan kita,” pungkas Danramil.

 

 

Editor : Ank