Pangkalan Kerinci - Babinsa Koramil 09/Langgam Kodim 0313/KPR, Pelda Fahrudianto melaksanakan Kegiatan Pos Pam Ops Ketupat Lancang Kuning di KM 25 Jalan Lintas Timur, Desa Simpang Beringin, Kecamatan Bandar Seikijang, Kabupaten Pelalawan.Kamis (05/05/2022)
Seperti hari biasanya kegiatan di pos pam diawali dengan kegiatan apel pagi penyecekan personil yang akan melakukan kegiatan di pos pam ini dilakukan guna mengetahui betapa personil yang siap untuk melakukan tugas sesuai surat perintah dari pimpinan masing-masing.
Disela kegiatan, Babinsa Koramil 09/Langgam mengatakan, Pos yang di Jaga oleh Instansi gabungan ini merupakan sebagian dari pos yang lainnya yang tersebar di wilayah Kabupaten Pelalawan. Dimana Pos yang di gelar merupakan untuk menciptakan kondisi wilayah dalam merayakan Lebaran Idul fitri 1443 H bisa aman dan kondusif.
Pos pengamanan lebaran Ketupat Lancang Kuning juga dapat dimanfaatkan Para pemudik untuk beristirahat apabila merasa lelah atau mengantuk.
“Tugas dan kewajiban keamanan perayaan Idul Fitri merupakan tanggung jawab bersama. Maka, peranan TNI-Polri dan komponen lainnya harus tetap kuat dan bersatu demi menjaga keamanan Negara,” tuturnya.
Kemungkinan munculnya berbagai permasalahan pada saat mudik lebaran hari raya Idul Fitri juga harus dapat diantisipasi dengan baik.
“Karena itu kita harus bergandengan tangan bersinergi dengan seluruh pihak terkait. Agar umat muslim dapat menjalankan perayaan Idul Fitri dengan lancar aman." pungkasnya.
Sumber : Pendim 0313/Kpr
Editor : Ank