Koramil Tambusai Bantu Para Siswa Mendapatkan Akses Internet Gratis Dalam Program Babinsa Berkibar

Koramil Tambusai Bantu Para Siswa Mendapatkan Akses Internet Gratis Dalam Program Babinsa Berkibar

ROKAN HULU, - Masa pendemi Covid-19 yang sudah memasuki bulan ke ke 2 ditahun 2021 ini, berbagai kebijakan yang dibuat oleh pemerintah, baik pemerintah pusat maupun daerah agar bisa memutus mata rantai penyebaran wabah tersebut. Mulai dari pola hidup sehat, mencuci tangan, menggunakan masker, menjaga jarak dan larangan berkumpul.

Kebijakan pemerintah lainnya khusus kepada siswa sekolah yaitu dengan pola belajar Daring (Dalam Jaringan). Tentu ada permasalah bagi orang tua siswa baik kepemilikan Handphone Android, keterbatasan jaringan maupun paket internet.

Melihat kondisi dan situasi seperti itu Komandan Koramil (Danramil) 11/Tambusai Kapten Inf Yuhardi memerintahkan para Babinsa di Jajarannya agar giat  melaksanakan Anjang sana, seperti yang dilakukan oleh Serma Sofyan guna mengetahui kesulitan masyarakat  binaannya diwilayah Kelurahan Tambusai Tengah Kecamatan Tambusai Kabupaten Rokan Hulu, Minggu (07/02/2021).

Danramil mengatakan, bahwa program Babinsa Berkibar ini berupa bantuan yang diberikan oleh pihak Koramil kepada orang tua dan siswa untuk mendapatkan akses internet secara gratis untuk mendukung belajar Daring. silahkan bagi siswa dan orang tua untuk memanfaatkan program ini khususnya yang berada di Kecamatan Tambusai dan Tambusai Utara, "Ujar Danramil.

Harapan Danramil, dengan diluncurkannya program ini tidak ada lagi siswa yang tidak bisa mengikuti belajar Daring, khususnya di wilayah Kecamatan Tambusai, "Tutup Danramil.

Sumber : Pendim 0313/Kpr

Editor : Ank