Pastikan Bebas Virus Covid 19, Ratusan Anggota dan PNS Jajaran Kodim 0313/Kpr Jalani Rapid Test Covi

Pastikan Bebas Virus Covid 19, Ratusan Anggota dan PNS Jajaran Kodim 0313/Kpr Jalani Rapid Test Covi

BANGKINANG - Mengawali tahun 2021, hari ini Kodim 0313/KPR langsung melaksanakan kegiatan pemeriksaan Rapid Test Covid -19 bagi seluruh personel militer dan PNS di jajaran Kodam I/BB yang di gelar di Aula Makodim Jalan Jendral Soedirman no 37  Senin, (04/01/2021)

Kegiatan pemeriksaan rapid test ini di laksanakan secara bergelombang selama tiga hari terhitung mulai hari ini sampai 6 Januari mendatang. 

Hal ini dilakukan mengingat anggota Kodim 0313/KPR dalam pelaksanaan tugasnya selalu berinteraksi terhadap masyarakat secara langsung, sehingga sangat rentan terhadap penularan virus Covid -19. 

Dandim 0313/KPR Letkol Inf Leo Octavianus M Sinaga S. Sos, M.I.Pol melalui Pasipers ketika membuka kegiatan menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan pemeriksaan rapid test Covid -19 merupakan upaya satuan dalam rangka mencegah dan mengantisipasi penyebaran virus Covid -19 terhadap seluruh anggota dan PNS jajaran Kodim 0313/KPR.

" Yang terpenting saat ini adalah kita harus selalu menjaga kesehatan baik pribadi maupun keluarga dan selalu tetap menjalankan protokol kesehatan di manapun berada saat beraktifitas, karena penerapan 3 M merupakan cara efektif dalam mencegah penyebaran Virus Covid - 19 " Ujar Pasipers

Dandim 0313/KPR Letkol Inf Leo Octavianus M Sinaga S. Sos, M.I.Pol di sela sela kesibukan nya tampak hadir menjalani kegiatan pemeriksaan rapid test di dampingi perwira staf dan Danramil jajaran Kodim 0313/KPR.

Selain seluruh anggota Kodim 0313/KPR dan jajaran, Kegiatan ini juga di ikuti oleh personel Minvetcad Bangkinang. Dengan di laksanakan nya pemeriksaan rapid test Covid  - 19 di harapkan penyebaran dan penularan virus Covid -19 dapat di cegah di jajaran Kodam I/BB.

Sumber : Pendim 0313/Kpr

Editor : Ank