Peringati HJK, Babinsa Koramil 07/Kampar Kodim 0313/Kpr Adakan Penghijauan

Peringati HJK, Babinsa Koramil 07/Kampar Kodim 0313/Kpr Adakan Penghijauan

Kampar - Peringati HJK,Babinsa Koramil 07/Kampar Kodim 0313/Kpr Adakan Penghijauan Dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika tahun 2023, Kodim 0313/Kpr melakukan Penghijauan diantaranya, bibit durian, bibit Matoa, bibit Kelengkeng yang ditanam di Halaman Kecamatan Kampar Kec. Kampar Kab. Kampar, Jumat (08/12/2023).

Pelaksanaan penghijauan ini, dilakukan secara bersama-sama diantaranya personel dari kodim 0313/KPR sebanyak 60 orang, Polri 1 orang, Camat 15 orang, Puskesmas 5 orang, dan Masyarakat 10 orang.

Dalam sambutannya, Pasi Ter Kodim 0313/KPR Lettu Inf Dedi, menyampaikan bahwa Penghijauan ini dilaksanakan merupakan salah satu kegiatan penting yang harus dilaksanakan secara konseptual dalam menangani krisis Iingkungan.

Penghijauan dalam arti luas adalah, segala daya untuk memulihkan, memelihara dan meningkatkan kondisi lahan agar dapat berproduksi dan berfungsi secara optimal, baik sebagai pengatur tata air atau pelindung lingkungan, termasuk lingkungan di sekitar rumah kita masing-masing.

 

 

 

Sumber : Pendim 0313/Kpr

 

 

Editor : Ank