Sejumlah Hiburan Malam Membandel Dan Menjual Minuman Keras

Sejumlah Hiburan Malam Membandel Dan Menjual Minuman Keras

Pekanbaru, Homeriau.com - Gabungan kepolisian dan organisasi masyarakat Front Pembela Islam (FPI) melakukan monitoring di beberapa tempat hiburan malam yang ada di Kota Madani dini hari tadi, (22/05/2018)

Dari hasil monitoring yang dilakukan tersebut, banyak ditemukan tempat hiburan malam di Kota Pekanbaru yang masih membandel dan membuka usaha nya selama bulan Suci Ramadhan.

Para pedagang yang ketahuan menjual minuman keras dan tidak ingin dagangannya di angkut oleh petugas. Memasukkan minumas keras yang di jualnya tersebut kedalam teko atau ceret guna untuk mengelabui para petugas. Alih-alih ingin mengelabui petugas, namun modus para pedagang itu sudah tercium oleh petugas kepolisian dan FPI.

Kapolsek Payung Sekaki, AKP. Rahmad C.Yusuf, mengatakan ada 13 orang yang diamankan oleh petugas dari beberapa tempat hiburan malam tersebut.

"Ya ada 13 orang, 6 orang laki-laki dan 7 orang perempuan. Selain itu diamnkan juga 1 ember tuak dan bir 9 kotak," ujarnya.

Sementara itu FPI Pekanbaru mengatakan ada lima tempat hiburan malam yang masih buka dan menjual minuman keras selama bulan suci Ramadhan.

"Yang buka ada lima. Bilyard Arena Jalan Kuantan, Sun City Jalan M.Yamin, Tenda Biru di daerah AKAP, Riau Food Court and Barista Jalan Riau, dan Pujasera Siang Malam Jalan Riau. Semuanya menjual bir juga," ujar Nurzen Ketua Bagian Organisasi.

"FPI Kota Pekanbaru akan tetap melakukan pengawasan terhadap tempat-tempat tersebut, hingga Instruksi Walikota Pekanbaru Nomor: 01 tahun 2018 tentang pelaksanaan kegiatan-kegiatan selama bulan Ramadan 1439 H/ 2018," tutup Nurzen.Hr/Eri

Editor :