Wakil Bupati Kampar Hadiri ITQON DPD Kampar

Wakil Bupati Kampar Hadiri ITQON DPD Kampar

 


Bangkinang Kota, homeriau.com - Bupati Kampar yang diwakili oleh Wakil Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto SH  Menghadiri sekaligus Memberikan Sambutan pada acara Haul Thoriqoh Al Mu’Tabaroh Qodhiriyaj Naqsabandiyah 1439 H / 2018 M, Ikatan Thoriqoh Qodiriyah Wan Naqsabandiyah (ITQON) DPD Kampar dan Haul Sulthonul Auliya’ Syeh Abdul Qodir Jailani ke-878 dan Bai’at Thoriqoh Qodriyah Wan Naqsabandiyah dengan menghadirkan tausyiah Bersama Al Mursyid KH. Tamin Romly dari Jombang Jawa Timur di Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadi’ien Desa Sumber Makmur Kecamatan Tapung, Selasa (17/1)

Dalam Sambutannya Wakil Bupati Kampar mengajak seluruh jemaah ITQON untuk bersama-sama meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah Swt serta meningkatkan persatuan dan kesatuan umat dalam memberikan yang terbaik bagi masyarakat. 

“Saya selaku yang mewakili dari Pemerintah Kabupaten Kampar mengajak seluruh tamu undangan jemaah Thoriqoh Qodiriyah Wan Naqsabandiyah yang hadir pada malam ini sangat mendukung pelaksanaan acara ini dan untuk itu mari kita tingkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah Swt, berbuat yang terbaik untuk diri kita, lingkungan dan masyarakat yang di Kabupaten Kampar.”himbau Catur 

Wakil Bupati juga mengingatkan agar tingkat persatuan dan kesatuan jangan sampai kita terpecah belah oleh isu-isu yang tak jelas dan tak pasti asal usulnya yang akan merusak rasa persatuan umat. 

“Kita banyak melihat dan mendengar berbagai isu yang tak jelas asal usulnya baik dari media televisi, media sosial dan lain sebagainya yang berdampak kepada hilangnya rasa persatuan dan persaudaraan diantara kita. “ucap Catur

Catur juga mengajak jemaah untuk bersama-sama dengan Pemerintah Kabupaten Kampar dalam membangun Kampar yang tenang, Kampar yang kondusif serta rasa persatuan dan kesatuan yang kokoh dan tidak mudah dipecah belahkan oleh orang atau kelompok yang tidak bertanggungjawab. Lanjut Wakil Bupati 

Wakil Bupati mengharapkan melalui kegiatan-kegiatan yang bersifat religius, keagamaan seperti yang dilaksanakan oleh jemaah Nahsabandiyah ini dapat menyejukkan, dapat memberikan pencerahan, motivasi dan semangat hidup dijalan Allah Swt sehingga apapun yang kita lakukan diridhoi, diberikan berkah dan kenikmatan dunia dan akhirat. 

Disisi lain Sekretaris Daerah Provinsi Riau H Ahmad Hijazi SE, M.Si yang hadir mewakili Gubernur Riau dalam sambutannya mengajak jemaah untuk selalu menanamkan jiwa keikhlasan kepada setiap perbuatan yang kita lakukan karena dengan menunaikan perbuatan yang penuh ikhlas akan dapat memperkuat iman dan Ketaqwaan kita terhadap Allah Swt. 

“Tanamkan di setiap perbuatan kita rasa ikhlas karena rasa ikhlas itu akan dapat meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah Swt, dan perbuatan ikhlas selalu diridhoi oleh Allah Swt.”ujar Ahmad Hijazi.hr/rls hms.

 

Editor : HomeRiau