Tak Hanya Membagikan Masker Secara Gratis, Babinsa Koramil 08/Tandun Juga Ajak Warga Untuk Melaksana

Tak Hanya Membagikan Masker Secara Gratis, Babinsa Koramil 08/Tandun Juga Ajak Warga Untuk Melaksana

Rokan hulu – Dimasa pandemi covid-19 Komunikasi Sosial (Komsos) tetap dilakukan oleh Babisa sebagai ujung tombak Satuan teritorial dalam setiap komsos Babinsa selalu mengingatkan dan mengajak masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan oleh Pemerintah, seperti halnya yang dilakukan oleh Serma Sugianto dan Sertu Rahman Babinsa Koramil 08/Tandun jajaran Kodim 0313/KPR gelar Komsos dengan warga masyarakat dan Karyawan PT.Kalsa Desa Kabun Kecamatan Kabun, Kabupaten Rokan hulu, Senin (10/05/2021).

Dalam setiap kesempatan melaksanakan komsos, Babinsa mengajak dan mengingatkan warga untuk melaksanakan 5M. Memakai masker, mencuci tangan menggunakan sabun, menjaga jarak aman,menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas, Namun bukan hanya itu Babinsa juga membagikan masker kepada masyarakat dan karyawan secara gratis.

Serma Sugianto menyampaikan, bukan hanya menghimbau untuk memakai masker namun kami sebagai Babinsa juga membag?kan masker.

“Khususnya pada masyarakat yang tidak menggunakan masker, karena dari diri kita sendiri lah kita dapat mengawali kedisiplinan protokol kesehatan, dengan disipl?n protokol kesehatan kita dapat membantu pemerintah untuk segera memutus rantai penularan covid-19,” ujar Babinsa.

“Dimasa pandemi ini, banyak program yang dilakukan oleh pemerintah untuk membantu dan meringankan masyarakatyang terdampak langsung antara lain bantuan sosial yang sudah diterima selama pandemi ini. Dan kami para Babinsa juga ikut terjun langsung dalam penyaluran bantuan tersebut. sehingga tepat sasaran dan bermanfaat untuk masyarakat,” papar Serma Sugianto.

Sumber : Pendim 0313/Kpr

Editor : Ank