TNI Bersama Petugas Gabungan Padamkan Kebakaran Lahan di Kabupaten Rokan Hulu

TNI Bersama Petugas Gabungan Padamkan Kebakaran Lahan di Kabupaten Rokan Hulu

Rokan Hulu - Kebakaran Lahan dan Hutan (Karlahut) terjadi di Kilometer 36 Desa Pauh Kecamatan Bonai Darussalam Kabupaten Rokan Hulu, Riau.

Saat ini tim gabungan TNI POLRI bersama tim pemadam dari perusahaan yang ada di Desa tersebut masih melakukan pendinginan.

Lahan yang terbakar merupakan lahan gambut, untuk ketebalannya sekitar 15 Centimeter, ucap Babinsa Koramil 10/Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR Serma BK. Tumanggor, Sabtu (4/6/2022)

Dia juga menjelaskan, pemadaman dilanjutkan dengan pendinginan dilaksanakan sudah memasuki hari ke Tiga. Petugas terus berupaya agar api tidak meluas ke lokasi lahan warga.

Hingga sampai saat ini kami masih melakukan pendinginan," ucap Serma BK. Tumanggor.

Kami menghimbau kepada warga agar tidak melakukan pembakaran lahan maupun hutan jika ingin berkebun," himbaunya.

Terlihat para petugas gabungan masih berjibaku dalam memadamkan kebakaran lahan di Desa Pauh Kecamatan Bonai Darussalam Kabupaten Rokan Hulu.

Sumber : Pendim 0313/Kpr

 

 

Editor : Ank