Program BLK Syamsuar-Edy Nasution di Puji Pemilih Pemula Dumai

Program BLK Syamsuar-Edy Nasution di Puji Pemilih Pemula Dumai

Pekanbaru, Homeriau.com - Sulitnya mendapatkan pekerjaan menjadi salah satu keluhan para pemilih pemula di Kota Dumai yang disampaikan kepada Calon Gubernur Riau Syamsuar.

Salah satu keluhan itu datang dari anggota PKS Muda Kota Dumai Febri. Kepada Syamsuar, Febri mengatakan dengan salah satu program yang dimiliki Syamsuar yakni program Balai Latihan Kerja (BLK) yang akan dibangun di Riau dan bekerjasama dengan Kementerian Tenaga Kerja RI ini diyakini bisa meningkatkan suara Cagub Riau nomor 1 dari pemilih pemula di Riau.

"Jumlah pemilih pemula di Riau ini tinggi. Program bapak sangat menguntungkan kami pemilih pemula ini, makanya kami berharap, pak Syamsuar tidak hanya memberikan janji-janji manis kepada masyarakat. Kami minta pak Syam perjuangkan tenaga kerja lokal," ujar Febri dalam kampanye dialogis Syamsuar di Jalan Aur Kuning, Kelurahan Jaya Mukti, Dumai Timur, Sabtu (10/3/2018) kemarin.

Menanggapi hal ini, Syamsuar mengatakan, untuk tenaga kerja lokal ini, Syamsuar juga akan bekerjasama dengan BLK yang ada Indonesia. Sekitar 7 BLK saat ini sudah bekerjasama dengan Pemkab Siak untuk memberikan kompetensi kepada anak-anak Siak yang akan bekerja di Perusahaan Industri dan lain sebagainya.

"Ini langkah-langkah kami untuk mempersiapkan anak-anak muda di Riau agar dapat dengan mudah masuk bekerja di perusahaan yang ada di Riau. Ini peran Gubernur agar anak-anak muda Riau yang hebat ini tidak bekerja di daerah orang lain," ungkap Syam.

Syamsuar juga menyampaikan jika dirinya tidak mau mengumbar janji manis kepada masyarakat. "Saya janjikan apa yang bisa saya kerjakan. Contohnya pelayanan terpadu satu pintu untuk memudahkan masyarakat dalam berurusan dengan pemerintah. Itu sudah saya lakukan di Siak dan menjadi terbaik se Indonesia hingga menjadi percontohan," kata Syamsuar.

"Kalau saya ingkar janji nanti Allah marah dengan saya," pungkas Syamsuar.**

Editor :